Wednesday, January 13, 2016

Facebook Ingin 'Lenyapkan' Semua Nomor Telepon

Situs jejaring sosial terbesar di dunia saat ini, Facebook memiliki ambisi besar di masa mendatang untuk menghapus semua nomor telepon di seluruh dunia. Semua nomor itu nantinya akan mereka gantikan dengan layanannya Facebook Messenger.

Menurut Vice President of Messaging Product Facebook, David Marcus, orang-orang selama ini kesulitan menghubungi seseorang, lantaran harus mengetahui dan hafal nomor tersebut. Dikatakannya, nomor telepon menjadi kendala besar, apabila ada sesuatu yang genting, tapi kita tak tahu nomor telepon yang ingin dituju.

‎Maka dari itu, Marcus ingin semua orang beralih ke sebuah layanan pesan instan Facebook Messenger. Sebab, pada layanannya itu tersedia segala bentuk alat komunikasi dalam bentuk modern, tanpa perlu mengingat nomer telepon.

Menjelang akhir tahun 2015, dilaporkan bahwa pengguna Messenger sudah tercatat mencapai 800 juta orang. Angka itu dinilai fantastis, karena Marcus, menganggap orang-orang sudah menempatkan Messenger sebagai alat komunikasi, baik untuk pribadi maupun bisnis.

Untuk itu, melihat potensi pertumbuhan Messenger, Facebook sesumbar ingin memberangus nomor telepon, dan mengajak masyarakat semua beralih‎ ke alat komunikasi yang lebih modern dan efisien lagi yaitu Facebook Messenger.

Di masa depan Facebook messenger yang tersambung dengan akun pribadi pemiliknya akan dirancang selain untuk digunakan sebagai alat komunikasi juga bisa digunakan sebagai alat pembayaran yang sah seperti Paypal atau Visa dengan bekerjasama dengan lembaga-lembaga jasa keuangan lainya. 
Facebook Ingin 'Lenyapkan' Semua Nomor Telepon
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.